Sunday, 15 March 2015

Andini Effendi dan Metro Realitas, Trending Topic, dan Indonesia Now

Wajah Andini (32) makin dikenal ketika rutin membawakan tiga program Metro TV: Metro Realitas, Trending Topic, dan Indonesia Now. 
Perempuan yang sangat memedulikan penampilan ini bertutur tentang pengalamannya menginjakkan kaki di Gedung Putih, berteman dengan selongsong peluru dan ledakan bom, hingga mimpi terbesarnya go international.
Beberapa jam sebelum siaran, Andini mengobrol sejenak dengan Bintang di sofa empuk di ruang tamu gedung Metro TV. Fokusnya tengah terletak pada program baru Metro TV, Trending Topic, yang tayang setiap Senin-Jumat. Program itu membeberkan topik-topik dalam jejaring sosial Twitter yang hangat dibahas hari itu. 
"Twitter penting sekali karena menjadi sumber informasi. Justru, isu kali pertama muncul di media sosial," kata Andini yang membawakan program berdurasi 30 menit. 
    
Adalah Paula Zahn, pembawa berita CNN, yang menginspirasi Andini. Awalnya ketika melihat Paula membawakan program berita, Andini tidak paham jenis pekerjaannya. "Waktu itu aku melihat Paula melakukan wawancara di studio, lalu masih bisa pulang ke rumah bertemu anak-anaknya. Sangat seimbang," jelas Andini. 
Usia Paula saat itu sudah 40-an, namun masih memiliki anak kecil. "Akhirnya aku tahu dia bekerja sebagai pembawa acara berita. Aku mau seperti dia," tuturnya.
    
Lulus SMA, Andini yang tergila-gila dengan Paula Zahn ingin menekuni ilmu komunikasi agar bisa mewujudkan impiannya menjadi pembawa acara berita. 
"Orang tua mendukung karena aku fokus ingin menjadi seorang pembawa acara berita," jelas Andini yang kurang menyukai ilmu keuangan. Dia mencintai industri televisi. "Aku malah tidak suka menulis. Televisi itu sebuah karya seni. Seperti cowok melihat cewek, kalau cewek itu cantik, berarti akan dilihat terus," jelas Andini yang masih ingin menjadi pembaca berita saat usianya nanti menginjak kepala 4.

0 komentar

Post a Comment